Photobucket

08 Juni 2011

..:Agar-Agar Kering:..


Agar-agar kering merupakan alternative untuk camilan anak-anak, karena selain warnanya yang menarik juga rasanya manis yang tentunya digemari anak-anak. Dan yang terpenting cara pembuatannya mudah.

Bahan-bahan yang diperlukan:
750 gr gula pasir
2 bungkus agar-agar bubuk (agar-agar merah dan hijau atau menurut selera)
1200 ml air

Cara Membuat:
  1. Masak agar-agar 1 bungkus warna merah, 600ml air dan 375 gr gula pasir sampai mendidih. Kecilkan apinya lalu masak lagi selama 5 menit sambil di aduk terus. (lakukan hal yang sama untuk agar-agar yang warna hijau).
  2. Tuang masing-masing agar-agar ke loyang lalu dinginkan. Setelah membeku potong 2x2 cm.
  3. Atur di atas tampah lalu tutup dengan kain tipis. Diamkan diruang terbuka sambil diangin-anginkan hingga bercak-bercak gula dari agar-agar (tandanya sudah kering).
  4. Siap disajikan
Photobucket

3 komentar: